Spesifikasi Flange Pipa Tipe Slip On
Flange pipe merupakan suatu komponen yang digunakan untuk menggabungkan antara dua element pipa dengan valve atau pipa dengan equipment lainnya menjadi satu kesatuan yang utuh dengan menggunakan baut sebagai perekatnya. Flange connector pipa ini usaha untuk menyambungkan 2 part menjadi satu akan menjadi lebih mudah. Terutama untuk pipa gas bertekanan tinggi ataupun untuk sistem penyaluran air membutuhkan pipa yang panjang.
Pada jenis ini antara slip-on dan lap joint jika dilihat sekilas keduanya memiliki kemiripan serta fungsi dari kedua jenis ini sama. Yaitu menggabungkan dengan pipa utama agar tahan dan tidak menimbulkan celah antara sambungan pipa satu dengan yang lainnya. Mengingat jika terjadi celah atau kebocoran hal tersebut akan sangat merugikan baik dampaknya terhadap alam maupun para pekerja yang memperbaiki pipa ini nantinya.